Satlantas Polres Pesawaran Himbau Pengendara Tetap Menggunakan Masker

    Satlantas Polres Pesawaran Himbau Pengendara Tetap Menggunakan Masker
    Satuan Lantas Polres Pesawaran Himbau Pengendara Tetap Prokes

    PESAWARAN - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pesawaran laksanakan giat Ops Yustisi di Pos Chek Point PPKM Mikro Kabupaten Pesawaran.

    Untuk menekan wabah yang diakibatkan pandemi  Virus Covid-19, Satlantas Polres Pesawaran memberikan himbauan dan juga membagikan masker kepada para pengendara R2 dan R4 atau kendaraan bermotor yang melanggar prokes yang tidak menggunakan masker, hal ini rutin dilakukan oleh personil Satlantas di Pos Chek Point PPKM Mikro, tepatnya disimpang Tugu Cokelat, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran, Kamis (05/08/21) Pukul 11.00 Wib.

    Kasat Lantas Polres Pesawaran Iptu Amsar, S. Sos. mewakili Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo, S.Ik, M.H mengatakan Kegiatan rutin tersebut dilakukan guna menekan penyebaran Virus Covid-19. 

    "Saat ini penyebaran Virus Covid-19 masih merajela, kami dari Satlantas Polres Pesawaran terus menerus berupaya untuk menekan penyebaran Virus Covid-19 yang saat ini masih terjadi, salah satunya dengan melaksanakan giat Ops Yustisi di Pos Chek Point PPKM Mikro, " terangnya.

    Selain itu, ditambahkan oleh Iptu Amsar, bahwa kegiatan ini juga untuk meningkatkan kesadaran serta disiplin masyarakat demi keselamatan kita semua agar segera dapat keluar dari situasi masa sulit pandemi Covid-19 ini. 

    "Saat pelaksanaan kegiatan, petugas kami juga mengajak komponen masyarakat untuk disiplin dalam penggunaan masker dan penerapan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan, " pungkasnya. (Rizal Zld/Agung)

    Pesawaran Lampung
    Agung Sugenta Inyuta

    Agung Sugenta Inyuta

    Artikel Sebelumnya

    PTSL Kabupaten Pesawaran, Sertifikasi Tanah...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Sambang Satlantas Memberi Bimbingan...

    Berita terkait